Buka Puasa Bersama Jamaah Masjid Baitul Izza, Ketua LDII Nabire : Momen Yang Baik Untuk Silaturohim

Nabire, (15/3/25)- Bulan suci ramadan,menjadi momentum untuk umat muslim untuk berlomba lomba memperbanyak amal ibadah, seperti sholat tarawih, berpuasa, tadarus al-quran, dan bersodaqoh.

Momen kali ini di manfaatkan oleh jamaah masjid Baitul Izza yang terletak di jalan Diponegoro Kampung Kalisemen Distrik Nabire Barat Kabupaten Nabire Papua Tengah,untuk mengadakan kegiatan buka puasa bersama jamaah masjid Baitul Izza dan warga sekitar.

Acara yang dilaksanakan pada Sabtu, 15 Maret 2025 itu dihadiri oleh warga PAC LDII Kampung Kalisemen Nabire Barat, para pengurus LDII tingkat PC maupun PAC , masyarakat sekitar masjid,dan tampak pula wakil ketua DPW LDII Papua Tengah, Gunawan Santoso,S.Pd, ketua DPD LDII Nabire Pawiro, S.P.

Rangkain kegiatan ini meliputi sholat maghrib berjama’ah dan buka puasa bersama. Adapun acara tersebut bertujuan untuk memper erat tali silaturrohim antar warga LDII khususnya warga PAC LDII kalisemen beserta warga sekitar.(Arbi-Lines PT)

One thought on “Buka Puasa Bersama Jamaah Masjid Baitul Izza, Ketua LDII Nabire : Momen Yang Baik Untuk Silaturohim

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *